Sekolah Orang Tua Hebat dan Lansia Tangguh Kelurahan Samaan Resmi Beroperasi

0
84
Bagikan di Whatsapp:

PKK Network – Camat Klojen Heri Sunarko meresmikan Sekolah Orang Tua Hebat (SOTH) dan Lansia Tangguh (Selantang) Samaan pada 25 Maret 2024 lalu. Peresmian yang berlangsung di kantor Kelurahan Samaan, Kecamaan Klojen, Kota Malang, disaksikan Lurah Samaan, Anang Setiawan, S.A.P., M.Si. dan Ketua TP PKK Kelurahan Samaan Weni Anang Setiawan. Pendirian SOTH dan Selantang ini bertujuan memberdayakan orang tua dan lansia di masyarakat agar tetap produktif dan berkontribusi secara positif.

SOTH dan Selantang telah banyak didirikan di berbagai wilayah sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan kualitas parenting orang tua dan memberikan kesempatan kepada lansia untuk menularkan inspirasi bagi generasi muda karena tetap produktif dan aktif saat usia senja. Dalam kelas-kelas SOTH diajarkan berbagai pembelajaran orang tua dalam mendidik anak-anaknya. Termasuk di dalamnya mulai dari psikologi mendidik anak hingga ilmu kesehatan dasar.

Melalui pembelajaran SOTH tersebut diharapkan orang tua tidak mendidik anak-anak dengan cara marah-marah. Ada banyak cara cerdas orang tua dalam menumbuhkan generasi masa depan yang hebat. Suntikan pengetahuan terkait kesehatan juga menjadi pengingat bahwa masih banyak persoalan kesehatan di tengah masyarakat, termasuk stunting. Orang tua dan lingkungan dibutuhkan perannya dalam mengurangi angka stunting.

Masyarakat yang berdaya berangkat dari keluarga yang hebat (Dok. IG @tp.pkk_keluarahan_samaan)

Sementara itu, pembelajaran di Selantang telah melengkapi pengetahuan, wawasan, serta keterampilan baru bagi para lansia sehingga bisa membuat pilihan-pilihan hidup yang lebih bijak dan sehat.

 

Sumber: IG TP PKK Kelurahan Samaan dan Website Kota Malang

 

Tim PKK Network/Dhenok Hastuti

Editor: DHE

Penulis

Bagikan di Whatsapp:

Tulis Komentar